Selanjutnya, dilakukan acara makan bersama seluruh pegawai, diawali dengan pemotongan kue yang diberikan secara simbolis kepada pegawai tertua dan termuda oleh Kepala Perwakilan. Acara syukuran ini diperuntukan bagi seluruh keluarga besar BPK RI Perwakilan Provinsi Aceh agar semakin mempererat kekeluargaan, sehingga diharapkan mampu meningkatkan kinerja pegawai secara keseluruhan. Pada acara puncak hari ini, seluruh keluarga besar BPK RI Perwakilan Provinsi Aceh memperoleh kesempatan menikmati terobosan teknologi informasi dalam bentuk Video Confrence yang menghubungkan BPK RI diseluruh Indonesia. Terobosan teknologi informasi ini semakin mempertegas eksistensi BPK dalam menunjang kinerjanya yang berbasis teknologi informasi. Melalui Semangat kebersamaan pada acara puncak HUT BPK RI, BPK RI Perwakilan Provinsi Aceh juga mengadakan aksi sosial Donor Darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Banda Aceh. |