BPK Perwakilan Provinsi Aceh mengadakan kuliah umum di Universitas Syiah Kuala dengan menghadirkan Wakil Ketua BPK RI, Prof. Dr. Bahrullah Akbar, M.B.A. pada Kamis (14/02/19). Kuliah umum yang mengusung tema “Peran BPK dalam Mendorong Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Negara” disampaikan langsung oleh Wakil Ketua BPK RI. Kuliah umum ini diadakan untuk menambah pengetahuan para civitas akademika terutama di lingkungan Universitas Syiah Kuala tentang peran BPK RI.
Sebanyak lebih dari 400 orang peserta yang terdiri dari dosen dan mahasiswa Universitas Syiah Kuala menghadiri kuliah umum yang digelar di Auditorium Lt. 3 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Kuliah umum ini juga dihadiri oleh Wakil Walikota Banda Aceh, Drs. H. Zainal Arifin. Selain itu, Rektor Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Samsul Rizal, M.Eng. yang juga berkesempatan hadir dalam kuliah umum ini bertindak sebagai moderator selama kuliah umum berjalan.
Dalam kuliah umum tersebut, terdapat 4 (empat) agenda yang disampaikan oleh Wakil Ketua BPK RI, yaitu BPK sebagai bagian dari pemerintahan; tugas, fungsi dan wewenang BPK; akuntabilitas dan transparansi; dan BPK dan the whole of government. Selama kuliah umum berlangsung, juga diadakan tanya jawab antara peserta kuliah umum dengan Wakil Ketua BPK RI. Pertanyaan tersebut diajukan dari berbagai kalangan mulai dari mahasiswa, dosen bahkan dari Wakil Walikota Banda Aceh. Pertanyaan yang muncul pun beragam mulai dari tugas pokok BPK RI hingga kondisi perekonomian Indonesia saat ini.
Selain tanya jawab, pada akhir kuliah umum, Wakil Ketua BPK RI memberikan doorprize kepada peserta yang berhasil menjawab pertanyaan seputar BPK RI. Acara yang berlangsung selama lebih kurang dua jam, yaitu dari pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB, ini diakhiri dengan pertukaran cendera mata antara BPK RI dengan Universitas Syiah Kuala.