Kepala Perwakilan Silaturahmi dengan Walikota Banda Aceh, Kupas Sinergi Koordinasi dan Percepatan Tindaklanjut Temuan BPK

Kepala Perwakilan, Pemut Aryo Wibowo bertemu dengan Walikota Banda Aceh dalam rangka silaturahmi di Pendopo Rumah Dinas Walikota Banda Aceh (28/9). Dalam pertemuan tersebut Kepala Perwakilan didampingi oleh Kepala Subauditorat Aceh I, Triana,  Kepala Sekretariat Perwakilan, Iwan Arief Wijayanto dan Kepala Subbagian Humas dan TU Kepala Perwakilan, Tulus Budhisatria Rikit. Dari pihak Pemerintah Kota Banda Aceh disambut oleh Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman didampingi oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Banda Aceh, Iqbal Rokandan dan Inspektur Kota Banda Aceh, Ritasari Pujiastuti.

Dalam kunjungan perdana tersebut, Pemut Aryo Wibowo memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Kepala Perwakilan BPK Provinsi Aceh menggantikan Arif Agus, yang saat ini pindah tugas. Kepala Perwakilan  berharap kerjasama yang selama ini berlangsung dengan Pemerintah Kota Banda Aceh akan terus terjalin dengan baik, khususnya dalam rangka mendorong pengelolaan keuangan Pemerintah Daerah agar semakin baik kedepannya dan berharap pemerintah Kota Banda Aceh untuk mengambil langkah-langkah strategis dalam percepatan penyelesaian kerugian daerah dan penindaklanjutan rekomendasi hasil pemeriksaan oleh pemerintah daerah.

Walikota Banda Aceh secara umum menyampaikan komitmen nya untuk selalu  berupaya menyelesaikan temuan BPK dan kerugian daerah dengan optimal dan tepat waktu sesuai ketentuan yang berlaku.