Banda Aceh – Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Wilayah Aceh melaksanakan Pendidikan Profesional Berkelanjutan (PPL) di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Aceh pada Kamis (17/10). Acara ini merupakan bagian dari kegiatan Pekan Ilmiah Akuntansi XXII (PIA XXII) yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAKA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Syiah Kuala. Acara yang mengusung tema “Implementation of Big Data Analysis in The Audit Process” ini dibuka oleh Ketua IAI Wilayah Aceh, Nadirsyah.
Bertindak sebagai narasumber adalah Kepala Perwakilan BPK Provinsi Aceh, Arif Agus yang bertindak secara Ex-Officio sebagai Dewan Penasihat Pengurus IAI Wilayah Aceh periode 2018-2022; dan Koordinator Bidang Akuntan Pendidik IAI Wilayah Aceh, Mirna Indriani. Acara ini dihadiri oleh Anggota IAI, Akademisi, Praktisi Pemerintahan, Perbankan, Asuransi, Pegadaian, Mahasiswa, Peminat Akuntansi dan Keuangan, serta Pelaku Bisnis yang ada di Provinsi Aceh.
Arif Agus memaparkan materi mengenai Pengelolaan Big Data Dalam Pemeriksaan. Dalam pemaparannya, Arif Agus menyampaikan bahwa BPK telah mengembangkan beberapa sistem informasi pemeriksaan seperti Sistem Manajemen Pemeriksaan (SMP), e-audit, dan Sistem Aplikasi Pemeriksaan (SiAP) yang digunakan untuk meningkatkan efisiensi kerja sebelum, selama, dan setelah pemeriksaan. Sementara itu, Mirna Indriani memaparkan materi mengenai Big Data, Big Impact On Accounting. Minta Indriani menyampaikan bahwa dalam dunia akuntansi, big data meningkatkan efektivitas dan efisiensi dari penyusunan laporan keuangan hingga pengambilan keputusan.